ternyata begini rasanya

hari ini rekor buat gue. pertama kali dalam sejarah, gue TELAT. padahal nyampe depan gerbang, jarum jam masih menunjukkan jam 7 kurang 5 menit yang seharusnya gue ga terlambat. tapi penjaga gerbang berkata lain. gerbang ditutup. gue mlongo. beruntung gue g sendiri, 2 sahabat gue ternyata terlambat juga. akhirnya tak berapa lama gerbang pun dibuka, satu persatu siswa yg terlambat masuk sambil berdoa "semoga ga dihukum yang aneh2". doa kita terkabul, kita g dihukum, tapi dirazia, razia kaos kaki dan sepatu, kaos kaki yg bukan berlogo sekolah gue diambil dan dipotong2, kasihan. gue pikir setelah razia kita boleh masuk ke kelas. ternyata salah. kita dijemur kaya ikan kering. lalu kita di suruh minta surat keterangan. gue kira cuma sebentar, ternyata kita harus melalui proses yang panjang. harus lapor ke sana kemari. harus tanda tangan sana sini, dan akhirnya kami pun diperbolehkan masuk kelas. sampai di kelas gue dan sahabat2 gue disambut ceramah dari guru gue yg sedang mengajar. karna hari ini jadwal praktik keagamaan jadilah kita yg telat yg harus memulai praktik ini. praktik wudhu dan tayamum, benar2 serasa gue balik TK lagi. ternyata praktiknya ditambah, hafalin doa sebelum mandi besar. dan ini yg gue ga bisa. jujur aja gue cuma pake bahasa Indonesia aja slama ini bukan doa berbahasa Arab. untung gue bisa didekte temen gue. akhirnya setelah melalui prosedur yg panjang, gue bisa duduk juga dibangku kesayangan gue.

Tidak ada komentar:

Sumbangan komennya kakak.... Dan tunggu feedback dari saya :)

Diberdayakan oleh Blogger.